Friday, July 2, 2010

Menggunakan PostgreSql dan Netbeans 6.8 di Ubuntu 9.04

ehm,,,, sudah agak lama ga ngisi blog lg...

Bwt kesempatan kali ini, aq akan berbagi pengalaman sedikit saat menggunakan ubuntu untuk keperluan pembuatan program yang melibatkan PostgreSQL 8.3 dan Netbeans 6.8.

Dua aplikasi yang aq sebutkan tadi sangat dibutuhkan sekali dalam proyek skripsiq. Aplikasi database management system yang powerfull dan free full 100% serta aplikasi IDE yang mantap abis, tentunya bagi yang ingin mengembangkan aplikasi berbasis Java.

Awalnya aq pakai keduanya di OS Jendela X*,,, instalasi sangat lancar... tentu saja,, tapi apakah memakainya akan selancar instalasinya??? Ternyata belum tentu...
Sebenarnya aq tidak tahu pasti masalahnya ada di bagian mana. Perlu diketahui, aq menggunakan Laptop Compaq 515 AMD Athlon X2, ATI Radeon HD 3200 dan spesifikasi macam-macam...
Netbeans dapat dipakai dengan mulus, tentu saja setelah JDK diinstal. Tanpa adanya JDK, NB td dpt diinstal apalagi dipakai. Nah, untuk PostgreSQL,, ini yang menjadi awal masalah. Aq tidak tahu apakah masalahnya pada PostgreSQL atau OS Jendela atau bahkan pada spesifikasi Laptopq.
Saat akan masuk ke server PostgreSQL dengan memasukan password yang sudah diset saat instalasi, muncul pesan error yang intinya tidak dapat masuk ke server. Kalau tidak salah "couldn't connect to server bla bla bla...". Aq coba berkali-kali, kadang berhasil dan kadang tidak. Saat berhasil masuk pun, program yang sudah dibuat dan memerlukan koneksi database ternyata tidak bisa dijalankan.

Akhirnya aq mengambil kesimpulan, ini bermasalah dengan OS Jendela. Jadi, aq instal ulang Jendelanya. Ternyata masalah tadi tidak teratasi juga. Menyerah,,,, akhirnya diputuskan untuk instal kedua aplikasi tadi di Ubuntu. Kebetulan ubuntu yang ingin dicoba adalah Jaunty Jackalope.

Singkat cerita, keduanya mulus digunakan di Jaunty. Yang menjadi tantangan adalah saat instalasi kedua aplikasi tersebut. Adakalanya kita membutuhkan repository yang cukup melelahkan untuk didownload di koneksi yang lambat... Akan tetapi, untuk postgre, cuma dibutuhkan file binary yang dapat didownload dari website resmi postgresql. Untuk netbeans, sebaiknya download JDK langsung dari website SUN resmi,. begitu juga dengan Netbeansnya sendiri.


Untuk sekedar menulis code program dan koneksi database, Jaunty boleh dikatakan pemecahan bagi masalahq di awal tadi.

Adakah dari Saudara mengalami hal yang sama???

No comments:

Post a Comment